Pranala.co.id-Bupati Gorontalo Nelson Pimalingo, kukuhkan pengurus lembaga adat Uduluwo Tou Limo Lopohalaa Kabupaten Gorontalo, diaula Yiladia Lo Rumah Dinas Bupati Gorontalo, senin (12/04/2021)

Dalam sambutannya dihadapan para pemangku adat, Bupati Gorontalo Nelson Pomalingo menyampaikan, guna membantu lembaga adat dalam penyelesaian tugas – tugas ia sangat setuju dengan permintaan untuk menempatkan beberapa orang PNS di kantor sekretariat nanti.

“Saya berharap dengan dikukuhkannya lembaga adat Duluwo Limo Lopohalaa ini akan bisa memberikan peran penting membantu pemerintah dalam membangun daerah, khususnya dalam peningkatan kesejahteraan rakyat,” ungkapnya.

Nelson Pomalingo menambahkan, kepada seluruh pengurus agar tidak membawa lembaga adat ini ke ranah politik, dan tetap bersikap independen dan fokus mengurus kelembagaan adat yang ada di daerah, khususnya di Kabupaten Gorontalo.

“Saya berharap lembaga ini tidak dicampur baurkan dengan politik. Tapi marilah kita berpikir untuk bagaimana memberikan andil bagi kemajuan daerah ini, serta meningkatkan kesejahteraan rakyat kita bersama,” tuturnya.

Sementara itu, Ketua Lembaga Adat Kab. Gorontalo A.D Khaly mengatakan, kegiatan pengukuhan hari ini artinya masa jabatan pengurus lama sudah berakhir, di pengukuhan yang baru ini sudah melalui pemilihan secara demokrasi.

” Setelah ini kita bakal buat rapat internal untuk program kedepan, selama 3 tahun,” pungkasnya.

 

Pewarta :  Agung Nugraha

%d blogger menyukai ini: