Pranala.co.id (Limboto) – Komunitas Arisan Ngopi Santai (KANS) salah satu kelompok para pemuda yang berlokasi di Kabupaten Gorontalo ini menjadi salah satu wadah masyarakat dalam menyampaikan aspirasi guna di akomodir oleh Bupati.
Ketua Kans Fanly Katili mengatakan, KANS sebagai wadah untuk menampung serta menjembatani aspirasi masyarakat di kabupaten Gorontalo hal ini dapat memudahkan masyarakat kabupaten Gorontalo yang ingin menyampaikan aspirasinya namun takut, sehingga kans dibentuk untuk memudahkan masyarakat dalam menyampaikan unek – unek masyarakat kepada Bupati.
“Alhamdulillah sejauh ini kunjungan yang dilangsungkan Pemda Kab. Gorontalo, kans mediasi masyarakat dalam menyampaikan aspirasinya mulai dari masalah infrastruktur hingga pendidikan” Tutur Ketua Kans. (7/10/2019)
Menariknya dalam Program Nelson Masuk Desa (NOMADEN) oleh Pemerintah Kabupaten Gorontalo yang bekerja sama dengan KANS, berbagai pemuda hingga masyarakat dapat menyampaikan aspirasinya secara langsung kepada Bupati Gorontalo.
Dalam pertemuan tersebut salah satu siswi yang duduk di bangku SMA, Nurfiah mengatakan, Sangat berharap kepada Prof. Nelson Pomalingo selaku Bupati Gorontalo yang juga sebagai mantan akademisi, disaat menduduki 2 periode nanti, mampu mengoptimalkan masalah pendidikan dan menambah beasiswa untuk kelangsungan generasi kedepan di Desa huidu Kecamatan Limboto Barat, Kabupaten Gorontalo.
Sementara itu, Salah satu perwakilan Komunitas Guru Honorer mebambahkan, pihaknya Meminta SK Bupati untuk para guru honor dan PPPK agar dapat diterbitkan guna untuk mengikuti sertifikasi guru, sehingga keahlian dalam pendidikan lebih optimal.
Tower yang berada di 2 desa antara lain, huidu utara dan dainaa hingga hari ini belum mendapatkan fasilitas jaringan, pihaknya mengharapkan adanya pembangunan tower di wilayah tersebut.
Sementara salah satu perwakilan petani di huidu Menginginkan adanya bantuan listrik untuk masalah pengairan ke sawah, karena sejauh ini masih menggunakan mesin diesel, sehingganya para petani berharap untuk mesin tersebut digantikan dengan listrik agar lebih mengurangi biaya pekerja.
Beberpa Aspirasi yang dilontarkan oleh masyarakat Huidu langsung di tanggapi Bupati Gorontalo, Nelson Pomalingo mengatakan, aspirasi masyarakat sangatlah bagus, tentunya Pemerintah Kabupaten Gorontalo segera menunjuk Organisasi Perangkat Daerah (OPD) yang bersangkutan dan segera merealisasikan keluhan warga.