Pranala.co.id (Limboto) – Bupati Gorontalo Prof. Nelson Pomalingo bakal mewujudkan fasilitas olahraga terpadu dan terbesar di Gorontalo.
Keinginan Bupati Nelson itu pun rupanya tengah diseriusi karena hal ini sudah dibicarakan dengan berbagai pemangku kepentingan termasuk kolaborasi untuk beroleh dukungan dan support dengan pihak kementerian pemuda dan olah raga Republik Indonesia.
Bahkan lahan lokasi pembangunan sarana olah raga terpadu itu saat ini tengah ditindaklanjuti dengan pihak universitas Negeri Gorontalo sebaai pemilik lahan tersebut. “ Tadi, saya bertemu dengan Rektor UNG untuk membicarakan beberapa hal, pertama pendayagunaan lahan 53 Ha di Desa Haya-haya Kecamatan Limboto barat yang dulu akan dibangun kampus tapi tidak terwujud dan sekarang kampus Universitas Negeri Gorontalo (UNG) baru sudah berada di Bone Bolango,” Kata Bupati Nelson disambangi usai melakukan pertemuan dengan Rektor Universitas Negeri Gorontalo,Dr. Eduart Wolok, Selasa (21/07/2020).
Ia menjelaskan dulu keinginannya, sewaktu masih menjabat rektor UNG bahwa lahan dengan luas 53 Ha itu akan dibangun kampus UNG termasuk fakultas kedonteran didalamnya. Namun niat itu tidak jadi.
“Sekarang untuk mendayagunakan dan mengoptimalkan lahan itu, Pemerintah Kabupaten Gorontalo berkeinginan besar bakal membangun fasilitas olah raga terpadu terbesar di Gorontalo, Itu salah satu yang dibicarakan pada pertemuan tadi, “ Kata Nelson lagi.
Hal berikut, diskusi tadi membicarakan soal beasiswa, karena ini merupakan intruksi perguruan tinggi, kami memang sudah ada mahasiswa dikuliahkan disini dan ini kita akan tambah lagi dan itu akan diberikan beasiswa terutama kedokteran. “Ini beberapa hal terkait pertemuan tadi, termasuk saya bernostalgia. Karena memang selama 30 tahun saya berkpirah di UNG ini,” Tutur Nelson.
Sebagai mantan rektor nelson pun berharap, Pertama, UNG ini menjadi kebanggan masyarkat bukan hanya masyarakat Gorontalo tapi juga masyarakat luar Gorontalo. Tentunya dirinya ingin mahasiswa banyak kuliah disini. “Saya ingin banyak anak –anak kita kuliah disini terutama ilmu kedokteran. Cita –cita saya itu, ada masyarakat, rakyat kita yang berasal dari desa, keluarga tidak mampu betul –betul mejadi dokter sambil juga jurusan –jurusan lain,” Harap Nelson.
Ditempat yang sama, Rektor Universitas Negeri Gorontalo,Dr. Eduart Wolok, menyampaikan kebanggaanya kepada Prof. Nelson sudah berkunjung di UNG. Karena menurutnya, Pak Bupati Nelson adalah bagian keluarga besar UNG. “ Pak Nelson adalah bagian keluarga besar kami, karena, beliau pernah menjadi rektor dua periode di UNG,” Kata Rektor Eduart.
Ada beberapa hal yang kami bicarakan, Pertama kata Eduart terkait layanan peningkatan pendidikan tinggi dengan Kabupaten Gorontalo. Mulai dari beasiswa bagi mahasiswa termasuk membicarakan soal penangan covid-19. Bagaimana pendampingan UNG center terhadap Kabupaten Gorontalo.
Kedua, tentunya optimalisasi lahan UNG yang ada di desa haya –haya dan akan ditindaklanjuti untuk didayagunakan dan dipotimalkan oleh pemerintah Kabupaten Gorontalo. “ Lahanya ada di Kabupaten Gorontalo dan bisa digambarkan menjadi pusat olah raga di Gorontalo dan ini sangat potensial dilakukan pemerintah Kabupaten Gorontalo,” Ucap Rektor Eduart.