Pranala.co.id-Ketua Tim Penggerak PKK Kabupaten Gorontalo Fory Naway menjelaskan peran penting media dalam pemberdayaan masyarakat anti Narkoba.
Ketua tim penggerak PKK Kabupaten Gorontalo Fory Naway dalam sambutan menyampaikan, media ini adalah sumber informasi baik dan buruk mereka yang punya.
” Karena, mereka yang turun mencari berita dari siang maupun malam, dan mereka tak kenal lelah,” ungkap Fory Naway tepatnya di Hotel Magna Kota Gorontalo, saat memaparkan rapat kerja dalam pemberdayaan masyarakat anti narkoba di lingkungan Swasta Kabupaten Gorontalo, kamis (12/5/2022).
Ketua Penggerak PKK Kabupaten Gorontalo Fory Naway juga menjelaskan, media sosial ini termasuk kontrol sosial, serta dapat merubah manusia dari yang gelap menjadi terang karena, mereka yang terjerumus dalam narkoba itu, sudah putus urat saraf, putus kesadaran, dan biasanya faktor dari pada stres yang berlebihan.
” bisa juga karena depresi faktor keluarganya yang berantakan, dan lebih banyak orang-orang yang berduait. Karena, orang yang menggunakan narkoba ini bukan orang miskin membeli barangnya ini juga mahal, satu Ons saja sudah juta, apalagi kalau sudah berkilo-kilo barangnya mungkin sudah puluhan bahkan sampai ratusan juta, dengan bermacam-macam jenis obat, tentunya kebanyakan pengguna narkoba itu ada yang punya nama, stailis, orang yang punya power, dan orang yang tidak tau lagi untuk menggunakan uang mereka,” jelasnya.
Lanjut kata Fory, biasanya kata mereka merasa kren dalam menggunakan barang haram seperti narkoba ini, memang mereka sudah dapat penghargaan, uang sudah dapat, pujian dari masyarakat sudah dapat, ada satu yang mereka belum punya yaitu, bagaimana apa yang mereka punya itu dapat menimbulkan kepercayaan diri, dan mereka terterima diseluruh kalangan.
” Kalau menggunakan narkoba, apa yang mereka lakukan tidak ada masalah,” ujarnya.
Ia juga menambahkan, ini buat penggunaan media sosial, harus ada kepekaan diri, memang semua orang punya rasa, tapi tidak semua orang ada peka atau disebut peduli, ada juga yang menjalankan peduli hanya kepentingan, ada juga paduli ikhlas.
” benar-benar saya ingin memanfaatkan waktu, dan ruang dalam mendewasakan orang ini agar dia jauh dari narkoba,” pungkasnya.
Pewarta : Agung Nugraha