Pranala.co.id-Dalam mensukseskan Musabaqah Tilawatil Qur’an (MTQ) tingkat Provinsi Gorontalo, Pemerintah Daerah Kabupaten Gorontalo melaksanakan malam Ta’ruf dan pengukuhan Dewan Hakim, tepatnya di Gedung Kasmat Lahay, sabtu (4/5/2024).

Dalam sambutannya Bupati Gorontalo Nelson Pomalingo menyampaikan, bahwa pada kesempatan ini pihaknya melaksanakan malam Ta’ruf dan pengukuhan Dewan Hakim MTQ Provinsi Gorontalo 2024.

” saya ingin sampaikan sebagi Bupati, mewakili masyarakat Kabupaten Gorontalo, menyampaikan terima kasih, untuk dipercayakan Kabupaten Gorontalo menjadi tuan rumah pelaksanaan MTQ tingkat Provinsi Gorontalo,” ungkap Bupati Nelson.

foto Agung

sementara itu Bupati dua Periode itu juga menjelaskan, bahwa di Kabupaten Gorontalo ini pihaknya membangun dengan tiga Pilar yaitu, Pilar pertama menggunakan Ilmu, Pilar ke dua adalah agama, dan Pilar ketiga adalah Budaya.

” kalau itu kita lakukan bersama-sama, maka disanalah kesempurnaan pembangunan di Daerah Kabupaten Gorontalo, dan itu sebut dengan masyarakat Madani,” jelasnya.

ia juga menambahkan, bahwa MTQ ini tidak sekedar Kompetisi yang dilakukan, akan tetapi menjadi tradisi yang terus menerus, dan akan melahirkan prestasi.

foto istimewah

” ketika kita bisa melahirkan yang berprestasi, itu akan menjadi inspirasi, cermin, menjadi penyemangat, untuk generasi yang baru untuk berprestasi,” Pungkasnya.

Pewarta : Agung Nugraha

%d blogger menyukai ini: