Pranala.co.id-Bupati Gorontalo Nelson Pomalingo menghadiri peresmian Rumah Sakit TK.IV Eddy Kaunang Gorontalo TNI-AD, tepatnya di Desa Tabongo Barat, Kecamatan Tabongo, Kabupeten Gorontalo, senin (19/2/2024).

Saat di temui awak media Bupati Gorontalo Nelson Pomalingo mengatakan, bahwa pihaknya dari Pemerintah Daerah sangat mengapreasiasi dari TNI, telah membangun Rumah Sakit berada di Kecamatan Tabongo ini, dalam rangka membangun Secaba, dan termasuk Pusat Kesehatan TNI ada disini.

” yang terpenting itu, Rumah Sakit ini melayani seluruh masyarakat, kita tau bersama jumlah masyarakatnya terbesar di Kabupaten Gorontalo,

Sementara itu Bupati dua Periode itu juga menjelaskan, bahwa kalau di petakan, sekarang ada Rumah Sakit Bhayangkara, ada Rumah Sakit Ainun Habibie, serta Rumah Sakit MM. Dunda yang ada di tengah kota Limboto, di wilayah Barat juga ada Rumah ada Rumah Sakit Boliyohuto, dan alhamdulilah di wilayah Selatan Rumah Sakit TK.IV Eddy Kaunang Gorontalo TNI-AD.

Foto Agung

” dengan adanya Rumah Sakit TK.IV Eddy Kaunang Gorontalo TNI-AD di Kecamatan Tabongo ini, tentunya akan ada dampak Ekonomi untuk masyarakat kita, ada dampak kesehatannya juga ada,” jelasnya.

Ia juga menambahkan, bahwa masih agak kurang Sumber Daya Manusia (SDM)nya karena ini masih baru Rumah Sakitnya, tentunya ini butuh kolaborasi, antara Pemerintah Daerah, dan Rumah Sakit.

” oleh karena itu, kita akan segera membuat MoU, tidak sekedar untuk SDM, akan tetapi ada juga fasilitas lain yang kita lakukan,” pungkasnya.

Pewarta : Agung Nugraha

%d blogger menyukai ini: